Wednesday, April 9, 2008

Annoying Alarm

Produsen jam alarm dan jam wekker mungkin mengutukl orang yang berinovasi untuk menanamkan fitur pengganggu tidur ini di setiap hand phone saat ini. Dengan kecanggihan teknologi, yang saat ini sudah dianggap biasa, bunyi alarm tersebut bukan hanya Tit . . . Tit . . .Tit atau berdering tak karuan , tapi sudah dapat menyanyikan lagu favorit kita atau paling tidak bunyi – bunyi polyphonic yang lebih baik daripada Tit . . .Tit . . .Tit dan dering tak karuan. Mode snooze juga membuat alarm dapat berhenti selama beberapa saat sebelum berbunyi lagi, toleransi bagi mereka yang masih ingin terus bermimpi, suatu pengertian yang tidak diberi oleh jam alarm dan wekker.

***

Jika para produsen jam mengutuk ilmuwan di R&D vendor HP karena omzet menurun, aku ingin mengutuk seseorang yang tidur diatasku dan selalu menyalakan alarm pada pukul 3 pagi dan tak pernah terbangun oleh bunyinya yang memekakan telinga orang lain, bukan telinganya. Lebih sialnya mode snoozenya terus berbunyi sampai pukul 5, waktu dimana ia bangun dan sholat subuh kesiangan sendiri.

Setiap dini hari lagu yang sama selalu berkumandang dari HP terkutuknya, sebenarnya kau pernah suka lagu tersebut, sebelum ia gunakan sebagai bunyi sialan tersebut yang terus berbunyi selang 10 menit selama 2 jam waktu puncak tidur. Jika ingin bangu pukul 5, kenapa men-set alarm pukul 3 dan mengganggu orang lain? Anak tak berotak!

***

Alarm sialan itu masih akan mengganggu tidurku,, bloody alarm,,damnedalarm!!

10april08

Buschen

No comments: